Net Worth

Berikut merupakan tabel pertumbuhan Net Worth atau Kekayaan Bersih, berdasarkan portofolio investasi yang saya miliki.

Tabel ini dibuat sebagai motivasi bagi saya pribadi untuk terus berinvestasi demi mencapai tujuan keuangan di masa depan.

Net Worth 2025

Aset

Pada bagian aset, didalamnya terdapat aset yang dapat dilikuidasi dengan mudah seperti: Reksadana, Emas, dan Saham.

Aset properti tidak saya masukkan kesini. Karena likuiditasnya kurang. Jika propertinya menghasilkan, saya hanya akan mencatat cashflownya aja. Itupun di Income Statement, bukan disini.

Rumah pribadi, Kendaraan, Gadget, Barang Hobi, tidak saya masukkan ke dalam aset. Meski benda-benda ini bisa membantu saya menghasilkan uang, saya tidak mengaggapnya aset.

Liabilitas

Pada bagian liabilitas, saya hanya memasukkan Hutang. Hutang Jangka Pendek dan Hutang Jangka Panjang. Intinya hutang yang membutuhkan waktu dan biaya untuk dilunasi.

Segala pengeluaran bulanan dari liabilitas lain seperti perawatan kendaraan, rumah, yang masih bisa dibayar tunai oleh penghasilan bulanan tidak saya masukkan. Semuanya selesai di Income Statement.

Debt Equity Ratio (DER)

Layaknya perusahaan, saya juga mencatat rasio hutang terhadap aset keluarga. Saya berusaha agar DER ini selalu dibawah 1 atau dibawah 100%.

Perhitungan DER bagi saya adalah sebagai berikut:

Hutang / Total Aset Liquid = DER

Itu artinya, jika saya punya hutang KPR dengan total Rp500 juta. Maka, aset likuid saya pun harus senilai Rp500 juta. Sehingga rasionya di angka 1:1.

Apakah bisa? Pasti bisa. 😀

Net Worth

Net Worth atau kekayaan bersih. Merupakan indikator yang menunjukkan sisa aset seseorang setelah melunasi semua kewajibannya.

Perhitungannya adalah sebagai berikut:

Total Aset – Total Liabilitas = Kekayaan Bersih (Net Worth)

Sebaiknya hasilnya menunjukan angka positif. Jika negatif sih gawat ya, bisa bangkrut. 😛

Perlu di ingat, aset yang saya hitung hanya aset yang sifatnya likuid. Jadi, kendaraan, rumah pribadi, gadget, tidak pernah saya hitung.